Home
Parlemen Kampus Unsoed 2022

Parlemen Kampus Unsoed 2022

Lewat kegiatan Parlemen Kampus masyarakat kampus diharapkan lebih dapat memahami mekanisme pembentukan sebuah UU melalui tugas-tugas yang dilaksanakan anggota DPR RI ketika menyusun, mengkaji, membahas, dan mendalami sebuah rancangan undang-undang. Demikian disampaikan Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI Agung Budi Santoso saat membuka agenda Parlemen Kampus di Unsoed, Purwokerto, Jawa Tengah, Selasa (2/6/2022).

Lewat kegiatan ini juga generasi muda, khususnya mahasiswa, diharapkan lebih peduli terhadap isu-isu politik terutama kebijakan publik yang berhubungan dengan kepentingan orang banyak. Dengan kepedulian itu akan tumbuh kesadaran serta semangat untuk berpartisipasi dalam dunia politik. Dengan kegiatan ini mahasiswa diajak untuk berlatih cara berfikir sekaligus mengajak mahasiswa untuk berkontribusi menyampaikan gagasan yang objektif secara positif terkait topik kegiatan.

Parlemen Kampus yang diselenggarakan oleh Sekjen DPR RI  bekerja sama dengan FISIP Unsoed, khususnya Himpunan Mahasiswa Ilmu Politik (Himapol), dibagi menjadi dua sesi acara (Seminar Nasional dan Simulasi sidang DPR RI) yang dilaksanakan pada 2 dan 3 Juni 2022. Hari pertama diisi dengan Seminar Nasional yang dimoderatori oleh Ketua Jurusan Ilmu Politik FISIP Unsoed Dr. Indaru Setyo Nurprojo dengan tema ‘Pemanfaatan Teknologi Informasi, Mewujudkan DPR RI Parlemen Modern’. Narasumber seminar adalah Abdul Kharis Almasyahri (Wakil Ketua Komisi 1 DPR RI), Heri Purwanto, S.H (Kepala Bagian Informasi dan Komunikasi Publik Dinkominfo Banyumas) dan Aulia El Hakim (Redaksi NUBanyumas.com dan Tv NU Banyumas).

Di hari kedua dilakukan simulasi sidang rapat kerja dan rapat paripurna yang diikuti semua peserta yang hadir. Dalam kesempatan tersebut mahasiswa Ilmu Politik angakatan 2018 atas nama Galih Satria menjadi pemenang dengan kategori peserta terbaik dan berhak mendapat trofi simbolis yang diserahkan langsung oleh Drs. Suratna M.Si (Kepala Biro Protokol dan Humas Setjen DPR RI).***